Pukul 04.20 Alarm ku berdering Kriiinggg...kriiiiiiiiing.... Kriiinggg!!! seketika aku terperanjat dan lansung menyambar ponsel ku dengan segera ku matikan suara alarm itu yang bunyinya mencengang ditelinga ku. Masih dengan beban berat dimata, ku regangkan tubuhku sedemikian rupa. Terasa berat namun harus ku lakukan. Aku bangun dari zona nyaman ku dan bergegas ke kamar mandi membersihkan diri sekaligus berwudlu. Kutunaikan kewajiban ku terhadap Pencipta ku agar aku tak terbelit dalam pengadilan-Nya nanti setelah matiku.
Pukul 05.00 aku mencuci kuda besiku yang kemarin sempat terjebak dikolam lumpur. Hasilnya ia bergelimang lumpur dan terpaksa harus ku cuci. Selesai mencuci kuda besiku, ku jalankan kewajiban kedua ku yang teramat rahasia. Setelah semuanya tuntas kulanjutkan mandi kemudian sarapan dan bergegas pergi ke sekolah, yang kulihat matahari mulai menujukkan wajah aslinya. Membuat ku lebih terburu-buru berangkat, dan memang seperti itulah yang seringkali ku lakukan.
Tiba disekolah secepat mungkin ku langkahkan kaki ku menuju ruang kelas 11 MIA yang didalamnya sudah dipenuhi oleh siwsi kelas 11 baik MIA maupun IIS dan tak ketinggalan guru paling tepat waktu "Pak Toha" sudah menempati tempat duduknya. Mungkin bagi mereka sudah hafal betul dengan kebiasaan ku yang sering datang telat. Ku langkahkan kaki kanan ku memasuki ruangan dan berjalan dengan tergesa-gesa, SSsreetttsss.....Aku terpeleset. untung saja aku tak terjatuh dilantai, jika terjadi mungkin aku sudah menjadi bahan terwaan seisi ruangan hehehe...
Ku lontarkan pandangan menuju seisi ruangan mencari bangku yang masih kosong dan segera ku duduki. Perlahan-lahan mulai kulantunkan kalam Illahi seraya ku benamkan dikepala juga hati. Usai sudah Ngaji yang telah berlangsung kurang lebih setengah jam berlalu dan ditutup oleh pak Toha pukul 07.30.
Seperti yang telah dijadwalkan pada hari ini akan diadakannya Raker pertama untuk OSIS periode 2018/2019. Pengurus OSIS pun memantapkan langkahnya menuju ke halaman sekolah MA Tarbiyatul Islam guna chek in peserta dirasa sudah terkumpul seluruhnya. Langkah kaki telah terpijakkan ditanah berbondong-bondong menuju lokasi pelaksanaan Raker yaitu Masjid Baiturrohim Soko-Tuban.
Setiba dilokasi para pengurus OSIS berkumpul per Seksi Bidang masing-masing. Dibuka lah acara tersebut oleh ketua OSIS dengan Ummul Qur'an dan sedikit petuah dari pembina OSIS selaku Waka Kesiswaan. Mulailah para seksi bidang mendiskusikan proker yang akan digalakkan selama satu tahun ke depan. Sebisa mungkin kami menorehkan warna yang cerah untuk memajukan sekolah dalam satu tahun ke depan.
Diskusi berlangsung kurang lebih sekitar dua jam berlalu. Dan tibalah saat mempresentasikan Proker masing-masing seksi bidang . Dalam presentasi sering kali terjadi cekcok atau adu mulut sanggahan, saran, dilontarkan demi tercapainya proker yang ideal untuk diterapkan dalam satu tahun ke depan.
Panggilan sudah berkumandang presentasi ditunda sebentar untuk menjalankan kewajiban ibadah sholat dhuhur. Seusai sholat kami istirahat dengan mengisi perut yang sudah keroncongan tidak karuan seperti ditendang-tendang cacing diperut yang butuh asupan.
Terasa perut sudah kenyang dan jarum jam terus berjalan seakan tak mau dihentikan. Segera dimulai kembali presentasi yang sempat tertunda tadi. Dan hingga dipenghujung akhir presentasi telah usai sedikit pesan dari ketua OSIS "Osis adalah wakil para siswa-siswi dan tempat menampung aspirasi, pendapat para siswa-siswi". Sedikit tambahan dari pembina OSIS sekaligus menutu acara, acara ditutup dengan bacaan hamdalah.
Dengan perasaan lega aku menghembuskan nafas yang sedari tadi menyiksaku dikerongkongan. Akhirnya acara telah selesai dan berjalan dengan lumayan lancar belum dapat dikatakan sangat lancar karena masih terdapat sedikit kendala.
Seluruh pengurus OSIS pun kembali ke sekolah untuk mengambil motor mereka yang terparkir disana. Dihidupkanlah kan motornya mulai memutar gas distang motornya dan melajukan kuda besinya menuju rumah mereka masing-masing. Aku pen sama halnya seperti mereka.
Soko, 10 November 2018
Oleh : Siti Alfiyah
No comments:
Post a Comment